Besar Bersama VSI

July 30, 2010

Korean Drama : Prosecutor Princess


Maret 2010


Kim So Yeon as Ma Hye Ri, Park Shi Hoo as Seo In Woo, Han Jung Soo as Yoon Se Joon, Choi Song Hyun as Jin Jung Sun, Min Young Won as Lee Yoo Na

Prosecutor Princess adalah drama korea bergenre action yang super romantis .. Drama Prosecutor Princess mengisahkan tentang kehidupan seorang jaksa perempuan, Ma Hye Ri, dan kisah cintanya dengan seorang pengacara, Seo In Wo. Namun cinta mereka terhalang karena masalah kedua orang tua mereka dimasa lalu. Ma Hye Ri adalah wanita yang punya ingatan yang sangat bagus dan kemampuan fokus yang baik, sehingga dia dengan mudah lulus ujian dari perguruan tingginya. Dia merupakan tipe wanita masa kini yang menyukai fashion dan shopaholic dan tidak suka bekerja keras. Karena dia adalah putri satu-satunya dari seorang pengusaha kaya raya dimana sang mama selalu memanjakan sehingga sikapnya manja dan kurang bersosialisai.
Drama ini berawal dihari wisuda Ma Hye Ri, selesai diwisuda Ma Hye Ri langsung kabur keluar kota demi menghadiri pelelangan sepatu branded diluar kota, tetapi na’as ketika diluar kota, tas beserta isinya dicuri termasuk hpnya. Ma Hye Ri bergegas ke hotel yang telah di order sebelumnya, tetapi kamarnya malah dicancel oleh temannyaYoo Na, dan ternyata kamar itu sudah ditempati oleh seorang lelaki bernamaSeo In Woo. Tidak dapat kamar hotel, Ma Hye Ri nekad ganti baju didalam mobilnya demi menghadiri acara pelelangan. Di acara pelelangan terjadi sedikit kekacauan. Ma Hye Ri berani memberi harga padahal dia sendiri tidak punya uang. Ma Hye Ri panik karena ditagih uangnya oleh pengurus pelelangan, tiba-tiba dia melihat seorang lelaki yang berpakaian mirip pencuri tasnya, Ma Hye Ri langsung menabrak laki-laki tersebut, apesnya ternyata lelaki itu adalah seorang jaksa bernama Yoon Se Joon. Akibat perbuatan Ma Hye Ri, jaksa tersebut kehilangan jejak buronan yang ingin dia kejar dan diwaktu yang sama, sepatu yang Ma Hye Ri incar, dibeli oleh Seo In Woo.
Setelah Hye Ri melihat kalau sepatu incarannya dibeli oleh Seo In Woo, Hye Ri mengajak Seo In Woo untuk bernegosiasi soal kamar hotel, Hye Ri meminta Seo In Woo agar bagian atas bisa disewa oleh dirinya. Seo In Woo setuju. Selain bernego soal kamar, Hye Ri juga bernego soal sepatu supaya Seo In Woo menjual kepada dia. Lagi-lagi Seo In Woo setuju saja, dan pembayarannya boleh menyusul. Akhirnya Hye Ri pulang tidak dengan tangan kosong.
Selanjutnya Hye Ri mulai bekerja di kejaksaan. Hye Ri kaget ketika dia tahu bahwa seniornya adalah lelaki yang pernah dia labrak di pelelangan. Tetapi Yoon Se Joon tetap cool dan tidak mempermasalahkan. Yoon Se Joon tetap profesional, dia memperlakukan Hye Ri sebagaimana mestinya senior memperlakukan juniornya. Ditempat kerja Hye Ri yang baru, banyak yang tidak menyukai Hye Ri karena penampilannya yang terlalu mencolok. Selain itu, Hye Ri juga selalu pulang ontime (jarang lembur) bahkan kerjaannya juga kurang beres. Hye Ri mengambil keputusan terlalu cepat untuk menangani sebuah kasus, padahal sebuah kasus perlu di selidiki lebih dalam untuk mencari kebenerannya. Di kejaksaan juga, Hye Ri ketemu kembali dengan Seo In Woo, yang sering datang ke kejaksaan untuk membela kliennya, sehingga Seo In Woo sudah lama kenal dengan Jaksa Se Joon.
Suatu hari, Hye Ri terkena masalah di sebuah club. Ketika Hye Ri dan Yoo Na sedang asyik tiba-tiba ada 2 laki-laki yang mengajak dansa, mereka mengaku sudah dewasa tetapi ketika ada pemeriksaan oleh polisi, 2 lelaki tersebut adalah lelaki yang masih dibawah umur, dan na’asnya lagi 2 laki-laki tersebut mengaku kalau mereka diajak oleh Hye Ri. Hye Ri akhirnya ditangkap dan yang membantu mengeluarkannya adalah pengacara In Woo. Akhirnya Hye Ri dan Seo In Woo menjadi sahabat.
Seiring berjalannya waktu, masalah demi masalah Hye Ri hadapi selama menjadi jaksa, membuat dia berpikir lebih dewasa. Walaupun setiap masalah, selalu ada Seo In Woo yang selalu membantunya tapi Hye Ri malah menyukai Jaksa Se Joon, karena sikapnya yang cool. Hal ini membuat Jaksa Jung Sun patah hati. Padahal Jaksa Jung Sun telah lama menunggu Se Joon untuk melamarnya. Dan suatu hari ketika In Woo menghilang, Hye Ri mulai menyadari kalo dia lebih mencintai Seo In Woo.

July 20, 2010

Mainland Drama : The Girl In Blue

Juni 2010


Chen Qiao En as You Jia Qi, Roy Qiu as Ruan Zheng Dong, Feng Shao Feng as Meng He Ping, Lu Chen as Ruan Jiang Xi, Wang Shi Ya as Zhou Jing An
Drama romantis yang satu ini saya rekomendasikan untuk dilihat, selain jalan ceritanya yang bagus, juga pengambilan gambar pada drama ini bagus. Selain itu, karekter dari setiap tokoh dalam drama ini juga sangat kuat. Tapi sayang, drama ini memilih sad ending daripada happy ending walaupun kisah cinta pemeran utamanya romantis banget.
The Girl in Blue adalah drama yang menceritakan kisah cinta gadis biasa keturunan keluarga miskin yang mempunyai hati yang luar biasa, You Jia Qi. Awalnya Jia Qi berpacaran dengan Meng He Ping, pada masa kuliah, tetapi karena ibu He Ping tidak suka dengan Jia Qi dan menghinanya maka Jia Qi memutuskan untuk putus dengan He Ping. He Ping tidak terima diputuskan Jia Qi kemudian mabuk-mabukan dan hampir berniat bunuh diri. He Ping berhasil diselamatkan oleh sahabatnya, Ruan Zheng Dong. Kemudian He Ping melanjutkan studinya ke luar negeri seperti harapan orang tuanya dengan membawa luka hati.
Lima tahun kemudian, Zheng Dong adalah seorang pembapal terkenal, dan Jia Qi adalah seorang karyawan pada sebuah perusahaan pengiklan dan event organizer. Mereka bertemu pada sebuah acara peluncuran mobil mewah.
Awalnya, Zheng Dong berniat untuk membalaskan dendam He Ping kepada Jia Qi yang telah mencampakkan sahabatnya itu. Segala kejadian yang pernah dialami dan dilalui Jia Qi dan He Ping semasa pacaran dulu yang dituliskan dalam sebuah diary, kembali diulang oleh Zheng Dong demi memikat hati gadis polos itu dan membuatnya jatuh cinta yang akhirnya akan ditinggalkannya begitu saja. Awalnya, Zheng Dong melakukannya tanpa perasaan dan sesuai dengan skenarionya. Namun lama kelamaan, Zheng Dong menyadari bahwa Jia Qi bukanlah gadis yang selama ini dipikirkan dan disangkanya. Tanpa disadari, Zheng Dong mulai jatuh cinta pada Jia Qi. Selain itu, Zheng Dong mulai paham mengapa dulu Jia Qi memutuskan hubungannya dengan He Ping. Semua itu karena ibu He Ping yang tidak menyetujui hubungan anaknya dengan gadis miskin, Jia Qi.
Semua kejadian yang dialami Zheng Dong dan Jia Qi dituliskan dalam sebuah diary online oleh Zheng Dong dengan nama samaran Blue. Cerita yang ditulis Blue sangat digemari. Awalnya, Zheng Dong hanya ingin mempermainkan Jia Qi dengan menuliskan "cerita cinta" mereka, namun kenyataannya semua yang terjadi selanjutnya berada diluar kendali Zheng Dong. 
He Ping yang masih mencintai Jia Qi, berusaha untuk kembali merebut hati gadis itu. Namun usahanya mendapat hambatan, selain dari ibunya, juga dari Jiang Xi yang juga adik Zheng Dong yang sejak kecil sudah jatuh cinta pada He Ping. Jia Qi, yang merasa harga dirinya dulu pernah diinjak-injak ibu He Ping menolak untuk kembali kepada He Ping. Jia Qi juga ternyata sudah mencintai Zheng Dong, namun kisah cintanya kali inipun tidak berjalan mulus seperti harapannya. 
Drama romantis dengan kisah cinta segi empat ini, memiliki alur cerita yang tidak membosankan. Selain itu, kehadiran masalah orang-orang yang ada disekitar Jia Qi dan He Ping juga membuat drama ini semakin menarik.

July 12, 2010

Korean Drama : The 1st Shop Coffee Prince

Juli 2007


Yoon Eun Hye as Go Eun Chan, Gong Yoo as Choi Han Kyul, Lee Sun Gyun as Choi Han Sung, Chae Jung Ahn as Han Yoo Joo, Kim Chang Wan as Hong Gae Sik

Drama komedi romantis ini menceritakan tentang seorang gadis, Go Eun Chan yang harus menghidupi dan membayar hutang-hutang keluarganya dengan bekerja di berbagai tempat sejak pagi hari hingga larut malam. Karena tanggung jawabnya dalam melindungi keluarga demikian besar, membuat Eun Chan tumbuh menjadi seorang gadis tomboi yang tidak menghiraukan penampilannya.
Suatu hari Eun Chan diterima bekerja di sebuah kafe yang bernama “Coffee Prince” dimana sang pemilik Choi Han Kyul yang merupakan putra pengusaha terkenal salah paham dan mengira Eun Chan adalah laki-laki, karena penampilannya.
Awalnya Han Kyul yang sombong dan tidak menginginkan pernikahan dalam hidupnya memperalat Eun Chan yang dikiranya lelaki ini dengan bayaran tinggi sebagai alasan penolakannya terhadap perjodohan yang diatur keluarganya, terutama sang nenek yang menginginkannya segera menikah dan hidup mandiri. Han Kyul sengaja menimbulkan image kepada semua orang sehingga mengira bahwa dia seorang homo dan menaruh hati pada pekerja kafenya Eun Chan (yang dikira laki-laki). Eun Chan sendiri karena alasan kebutuhan hidup tetap menyembunyikan identitasnya.
Kemunculan Yoo Joo, wanita yang selama ini disukai Han Kyul yang merupakan mantan kekasih sepupunya Han Sung semakin menambah semarak drama ini. Karena masih sakit hati setelah ditinggalkan begitu saja oleh Yoo Joo, Han Sung secara tidak disadari diam-diam menyukai Eun Chan yang dikenalnya sebagai seorang wanita yang periang dan baik.
Selanjutnya ternyata Han Kyul semakin lama benar-benar jatuh hati pada Eun Chan. Hal ini membuat dia mengalami pertentangan batin dan mulai mempertanyakan eksistensinya sebagai laki-laki normal karena dia jatuh cinta pada laki-laki.
Pada kenyataannya juga Eun Chan telah jatuh cinta pada bossnya yang temperamen ini. Dan mengalami kebimbangan apakah akan berterus terang dengan jati dirinya yang sesungguhnya atau tetap berperan sebagai seorang pria.
Bisa ditebak, akhir dari drama ini adalah happy ending.

July 3, 2010

Japanese Drama : Ordinary People

Oktober 1993


Takuya Kimura as Toride Osamu, Hikari Ishida as Sonoda Narumi, Anju Suzuki as Higashi Seika, Michitaka Tsutsui as Kakei Tamotsu, Hidetoshi Nishijima as Matsoka Junichiro


Five youngsters enter the same university and become very good friends. As they're very close, they're afraid of 'hurting' one another, and this results in even more tragedies. Both Tamotsu and Osamu, who fall for Narumi, keep holding back their feelings and giving way to each other. This complex love affair unintentionally causes Junichiro's death. In the end, all left school due to one reason or another, leaving Narumi alone to complete the course. The happy days are gone, but they happen to meet one another again a few years later, and the story continues...

Drama ini, juga merupakan salah satu drama favorit saya yang selalu meninggalkan kesan yang sama setiap kali saya lihat ulang lagi. Bercerita tentang kehidupan lima orang mahasiswa baru dalam sebuah universitas di Jepang yang bersahabat dan sangat dekat satu sama lain. Dimana sebagai akibat dari kedekatan itu menjadikan mereka takut untuk saling menyakiti hati dan perasaan yang lainnya, hal ini malah pada akhirnya menimbulkan persoalan bagi masing-masing.
Cerita dimulai pada sebuah ujian masuk, dimana ketika ujian sedang berlangsung Narumi mengalami musibah bulpen yag digunakan habis tintanya. Melihat kepanikan Narumi, Kakei yang berada persis di belakangnya meminjamkan bulpennya. Dan kejadian ini membuat Narumi tersentuh dan menaruh simpati pada cowok yang satu ini.
Narumi kemudian di terima dan bertemu dengan mahasiswa baru lainnya. Ada Toride Osamu yang menyenangkan dan periang, Higashi Seika yang lembut, cantik dan pintar, Kakei Tamotsu seorang pemuda miskin dan merupakan seorang pekerja keras serta Matsuoka Junichiro anak seorang pengusaha kaya dan pandai bermain piano.
Toride dan Kakei ternyata menyimpan rasa suka kepada Narumi yang polos dan apa adanya. Namun mereka berdua berusaha memendam perasaan masing-masing dengan maksud memberi kesempatan kepada yang lain untuk mendekati Narumi. Kejadian ini terus berlanjut sampai akhirnya terjadi peristiwa yang menggemparkan, kematian Matsuoka yang misterius.
Kematian Matsuoka selanjutnya menyebabkan keretakan dalam persahabatan kelima orang tersebut. Demikian juga dengan kisah cinta Narumi dan Kakei. Sehingga pada akhirnya, satu per satu dari mereka meninggalkan bangku kuliah. Dan hanya tinggal Narumi seorang yang masih melanjutkan pendidikannya. Semua hari bahagia bersama yang dulu pernah mereka alami hilang dan pergi begitu saja.
Sampai pada suatu saat, beberapa tahun kemudian, mereka bertemu kembali dan kehidupan baru dimulai.....